Singaraja – Kamis, 10 Maret 2016, Jurusan Teknologi Pendidikan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Pendidikan Ganesha menerima kunjungan dari Mahasiswa Kuliah Kerja Lapangan (KKL) Jurusan Kurikulum dan Teknologi Pendidikan Universitas Negeri Yogyakarta.
Dalam kunjungan tersebut hadir sebanyak 84 mahasiswa semester VI dan 3 orang dosen dari Jurusan Kurikulum dan Teknologi Pendidikan Universitas Negeri Yogyakarta dan disambut langsung oleh Dosen dan Pengurus HMJ TP FIP Undiksha. Para rombongan diterima di Gedung Seminar Undiksha lantai 2 pukul 09.00-11.30 WITA dilanjutkan dengan melihat ruangan yang berkaitan dengan Jurusan Teknologi Pendidikan Undiksha seperti Ruang Siaran Radio, Ruang Kuliah, dll.
Melalui program kuliah kerja lapangan atau studi banding ini, Universitas Negeri Yogyakarta bermaksud untuk mengunjungi beberapa Universitas yang ada di luar Jawa dan Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) dipilih menjadi salah satu universitas yang dikunjungi melalui kegiatan kuliah kerja lapangan atau studi banding. Universitas Negeri Yogyakarta mengharapkan kunjungan ini dapat menjadi tolak ukur dalam membangun dan mengembangkan Jurusan Teknologi Pendidikan di Universitas Negeri Yogyakarta. Kuliah kerja lapangan atau studi banding ini juga dapat menjadi sarana bagi kita untuk mempererat hubungan dengan sesama mahasiswa Jurusan Teknologi Pendidikan di Universitas lain.