23 Maret 2016

Singaraja – Himpunan Mahasiswa Jurusan Teknologi Pendidikan Rabu 23 Maret 2016 melakukan kegiatan penggalian dana berupa membuka stand foto wisuda di Auditorium, Undiksha. Tujuan penggalian dana ini untuk memberi pemasukan berupa uang ke HMJ dan untuk membantu pelaksaan program kerja yang akan dijalankan selama satu tahun kepengurusan serta untuk mengaplikasikan ilmu fotograpi yang kami dapatkan selama kuliah di Jurusan Teknologi Pendidikan. Kegiatan penggalian seperti ini memang pertama kali kami lakukan dan hasilnya pun sangat memuaskan. Pada periode Wisuda bulan Agustus 2016 kami berencana melakukan hal yang sama.
“Himpunan Mahasiswa Jurusan Teknologi Pendidikan melakukan kegiatan penggalian dana ini dengan cara menyebar brosur-brosur paket foto wisuda di sekitaran Kampus Tengah Undiksha dan melakukan promosi lewat media sosial seperti facebook dan insagram sebelum hari pelaksaan Wisuda periode bulan Maret. Selasa, 22 Maret 2016 kami juga mengadakan technical meeting dengan tender bersama dengan beberapa orang yang akan membuka stand foto wisuda. Technical meeting ini dilakukan untuk menentukan teknis-teknis selama kegiatan dan menentukan pembayaran stand. Selain itu kami juga melakukan diskusi bersama untuk menentukan teknis-teknis yang bisa kita lakukan agar para wisudawan mau dan tertarik untuk mengabadikan moment wisudanya di stand kami. Pada malam harinya, kami melakukan dekorasi untuk persiapan hari esok yaitu Wisuda periode Maret 2016”.

Posted on Rabu, Maret 23, 2016 by HMJ Teknologi Pendidikan

No comments

10 Maret 2016




Singaraja – Kamis, 10 Maret 2016, Jurusan Teknologi Pendidikan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Pendidikan Ganesha menerima kunjungan dari Mahasiswa Kuliah Kerja Lapangan (KKL) Jurusan Kurikulum dan Teknologi Pendidikan Universitas Negeri Yogyakarta.
Dalam kunjungan tersebut hadir sebanyak 84 mahasiswa semester VI dan 3 orang dosen dari Jurusan Kurikulum dan Teknologi Pendidikan Universitas Negeri Yogyakarta dan disambut langsung oleh Dosen dan Pengurus HMJ TP FIP Undiksha. Para rombongan diterima di Gedung Seminar Undiksha lantai 2 pukul 09.00-11.30 WITA dilanjutkan dengan melihat ruangan yang berkaitan dengan Jurusan Teknologi Pendidikan Undiksha seperti Ruang Siaran Radio, Ruang Kuliah, dll.
Melalui program kuliah kerja lapangan atau studi banding ini, Universitas Negeri Yogyakarta bermaksud untuk mengunjungi beberapa Universitas yang ada di luar Jawa dan Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) dipilih menjadi salah satu universitas yang dikunjungi melalui kegiatan kuliah kerja lapangan atau studi banding. Universitas Negeri Yogyakarta mengharapkan kunjungan ini dapat menjadi tolak ukur dalam membangun dan mengembangkan Jurusan Teknologi Pendidikan di Universitas Negeri Yogyakarta. Kuliah kerja lapangan atau studi banding ini juga dapat menjadi sarana bagi kita untuk mempererat hubungan dengan sesama mahasiswa Jurusan Teknologi Pendidikan di Universitas lain.






Posted on Kamis, Maret 10, 2016 by HMJ Teknologi Pendidikan

No comments

4 Maret 2016

Singaraja- Jumat, 4 Maret 2016 HMJ (Himpunan Mahasiswa Jurusan)  Teknologi Pendidikan  FIP Undiksha melaksanakan Rapat Kerja 2016 bertempat di Ruang Kuliah TP B. Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua Jurusan, Staf Dosen, Ketua Senat dan HMJ di lingkungan FIP Undiksha, Ketua HMJ Demisioner 2015 serta perwakilan dari  masing-masing kelas. RAKER HMJ TP 2016  dibuka oleh Ketua Jurusan Teknologi Pendidikan Dr. I Komang Sudarma, M.Pd.
RAKER ini merupakan awal dari kegiatan program kerja umum dan masing-masing Bidang (Bidang I Penalaran dan Keilmuan, Bidang II Minat dan Bakat, Bidang III Kesejahteraan Mahasiswa, dan Bidang IV Bakti Sosial) dari Himpunan Mahasiswa Jurusan Teknologi Pendidikan. Pelaksanaan kegiatan ini adalah untuk mengadakan pembahasan mengenai program-program kerja selama setahun yang akan datang serta untuk melanjutkan atau menggantikan program-program kerja Himpunan Mahasiswa Jurusan Teknologi Pendidikan yang sebelumnya sudah disusun. Kegiatan ini diharapkan HMJ TP masa bakti 2016-2017 dapat menjalankan prinsip demokrasi dan program kerja yang telah direncanakan bermanfaat besar bagi jurusan serta Mahasiswa Jurusan Teknologi Pendidikan, dan jaya selalu Jurusan Teknologi Pendidikan FIP Undiksha.
“RAKER  2016 merupakan salah satu program tahunan dan saya mengucapkan terimakasih atas partisipasi teman-teman panitia pelaksana sehingga acara RAKER kita berjalan dengan lancar“ ungkap Putu Wida Sri Martini selaku Ketua Panitia.

Posted on Jumat, Maret 04, 2016 by HMJ Teknologi Pendidikan

No comments